.

Rabu, 06 Juli 2011

Donchian Channel

Satu lagi band yang cukup terkenal dalam dunia analisis teknikal, yakni Donchian Channel, yang diciptakan oleh Richard Donchian. Konsep dari Donchian Channel ini sangat sederhana, yakni hanya menggunakan titik tertinggi dan terendah dari pergerakan harga selama periode tertentu. Sinyal beli dihasilkan jika harga menembus titik tertinggi (high) selama periode tertentu sesuai dengan keinginan anda, dan sinyal jual dihasilkan dari harga yang ditutup lebih rendah dari titik terendahnya selama periode tertentu. Umumnya, periode yang biasa digunakan adalah 20 hari.


Saya sendiri sangat jarang menggunakan Donchian Channel ini. Donchian sendiri lebih mengkhususkan konsept tradingnya untuk trading di pasar futures komoditas. Namun, jenis analisis teknikal ini dapat anda gunakan sebagai filter dari moving average anda. Sanya juga menemukan sinyal ini juga bekerja cukup baik pada Indeks Harga Saham Gabungan di Indonesia.


Saya menggunakan periode 15 hari untuk titik high dan 13 hari untuk titik low. Donchian Channel ini tidak ada dalam paket Metastock anda, jika anda menginginkannya anda dapat melihat rumusnya disini. Good Luck...

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Elf Coupons