.

Senin, 16 Mei 2011

IHSG dalam Tren Positif? 16 Mei 2011

Apakah IHSG sedang dalam tren positif? Memang saat ini banya trader yang sedang bergembira karena banyak saham kelas dua dan Bakrie 7 yang sedang "ngebut". Tapi apa market kita sekarang sedang sehat? Atau malah menunjukkan tanda-tanda akan koreksi dalam? Mari kita bahas...



Chart di atas adalah chart dari IHSG dan LQ45. Jika kita lihat ada perbedaan dalam chart tersebut. Terlihat bahwa IHSG sudah menembus resistance tetapi LQ45 tidak. Ada divergence (perbedaan pergerakan) pada kedua chart ini. Cukup unik memang, karena LQ45 selama ini bergerak beriringan dengan IHSG. Maklum, karena LQ45 berisi kumpulan saham unggulan yang biasanya menggerakkan IHSG.

Adanya fenomena seperti ini bisa menunjukkan bahwa saham-saham unggulan saat ini sedang tidak menarik dan mulai ditinggalkan. Mengapa begitu? Pertanyaan yang sulit, dan ada baiknya kita patut hati-hati. Pada Desember 2007 hal ini pernah terjadi, dan setelah itu IHSG koreksi sangat dalam. Metode Relative Strength (membandingkan 2 index yang saling mempengaruhi) seperti ini juga dipergunakan para analisis teknikal untuk memprediksi kekuatan tren dari index. Berikut adalah chart IHSG dan LQ45 pada Desember 2007 :



Lantas apakah ini pasti terjadi. Jawabannya tentu saja tidak. Saya memposting tulisan ini agar anda semua berhati-hati. Ingat resiko akan selalu ada, yang terpenting adalah bagaimana kita memanage resiko tersebut agar tidak bangkrut dan mendapatkan keuntungan maksimal. Sekarang yang mesti anda semua lakukan adalah tetap konsentrasi pada indikator teknikal anda. Jangan khawatir... Selama anda memiliki strategi trading yang dan money management yang bagus, anda pasti sukses. Good Luck...

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Elf Coupons